5 Hal aneh yang terjadi saat tidur


Generasi terselubung- Sebagian dari Anda pasti pernah mengalami mimpi buruk. Namun sebenarnya ada banyak hal aneh yang terjadi saat tidur selain hanya mimpi. Apa saja?


Simak jawabannya berikut ini.

1. Kelumpuhan tidur
Ketika Anda tidur dan mulai bermimpi, tubuh biasanya akan terasa lumpuh. Namun lima persen dari populasi manusia sering terperangkap untuk kembali bangun. Akibatnya, meskipun pikiran sudah ‘bangun’, tubuh akan tetap lumpuh. Fenomena ini biasanya cukup menyebalkan. Sebab seseorang bisa bermimpi padahal sudah sadar.

2. Mimpi sadar
Mimpi sadar melibatkan suara dari dunia nyata yang terbawa sampai ke mimpi. Fenomena ini bisa terjadi selama beberapa detik hingga menit. Pemicunya adalah kurang tidur. Beberapa peneliti juga menyebutkan halusinasi berlebihan membuat orang-orang bermimpi sadar. Misalnya terlalu percaya dengan cerita-cerita hantu, alien, hingga keberadaan penyihir.

3. Sindrom kepala meledak
Meskipun namanya seram, hal aneh yang terjadi saat tidur ini tidak benar-benar membuat kepala meledak. Meskipun jarang dialami, namun para peneliti percaya kalau sindrom tersebut disebabkan oleh halusinasi suara. Sebab seseorang yang mengalaminya akan terbangun dari tidur dan merasa telah mendengar suara ledakan di kepala. Padahal di dunia nyata tidak terjadi apa-apa. Stres diduga menjadi penyebab sindrom kepala meledak ini.

4. Berjalan sambil tidur
Selain berjalan, seseorang juga bisa makan hingga berhubungan seks sambil tidur. Pemicunya diduga karena stres, pengobatan, dan hal lain yang masih belum jelas. Kabarnya, ada gen yang berperan dalam kasus berjalan sambil tidur ini. Sayangnya para peneliti belum menemukannya.

5. Kelainan perilaku REM
REM adalah rapid eye movement. Jika tidur seseorang normal, maka ia tidak akan mengalami pergerakan mata yang terlalu cepat tersebut. Namun kalau seseorang tidak lumpuh selama bermimpi, ia berisiko mengidap kelainan perilaku REM ini. Penderita kelainan perilaku REM pun akan berlari, menendang, hingga membunuh di dunia nyata. Namun mereka merasakannya sebagai mimpi. Pemicunya adalah stroke, tumor, atau kelainan gen. Peneliti menyebut otak penderita tidak melakukan tugasnya dengan baik.
Itulah berbagai hal aneh yang terjadi saat tidur. Beberapa di antaranya memang masih menjadi misteri dan belum ditemukan penyebabnya.

Misteri Rambut Malaikat yang Jatuh ke Bumi


Generasi terselubung- Ada sebuah misteri yang bernama Angels Hair atau rambut malaikat yang sampai saat ini masih belum terpecahkan. Angels Hair merupakan kupulan seperti rambut putih yang berada di tanah namun anahnya ketika disentuh, maka rambut malaikat ini akan menghilang. Beberapa pendapat mengaitkannya dengan keberadaan UFO.


Fenomena ini sebenarnya bukan hal yang baru. Dalam buku yang berjudul “The Natural History of Selbourne” yang terbit pada abad ke-18, Gilbert White menceritakan kisahnya.

Pada tanggal 21 September 1741 saat ia sedang berjalan menuju ladangnya di sore hari, ia menemukan rerumputan menjadi lengket dan sepertinya diselimuti oleh sarang laba-laba. Lalu pada pukul 9 malamnya, sebuah peristiwa aneh terjadi di wilayah itu.

White menulis :
“Hujan sarang laba-laba terjadi disitu dan terus berlanjut hingga hari berakhir. Kebanyakan materi yang jatuh bukan berupa benang laba-laba yang sekedar mengapung, melainkan seperti serpihan-serpihan yang panjangnya berkisar antara 5 hingga 6 inci”.

“Materi-materi itu berjatuhan dengan kecepatan yang cukup tinggi, menandakan bahwa ia lebih berat dibanding atmosfer bumi.”

Setelah kisah itu diceritakan oleh White, fenomena serupa mulai dilaporkan dari seluruh dunia. Misalnya, pada Oktober 1820, materi seperti sutera jatuh di kota Pernambuco, Brazil, dan menutupi wilayah seluas 90 mil.

Pada tahun 1881, sarang laba-laba yang berwarna sangat putih jatuh di Green Bay, Wisconsin. Bahkan ada yang mengaku menemukan ‘sarang laba-laba’ dengan panjang hingga 60.

Penemuan Angel’s Hair sepertinya terjadi di hampir seluruh dunia, mulai dari Amerika Serikat, Eropa, Australia dan Selandia Baru.

Walaupun laporan-laporan masyarakat mengenai fenomena ini telah dicatat sejak berabad-abad, namun baru sejak tahun 1952 orang menghubungkannya dengan fenomena UFO.

1. Perancis
Saat itu, tanggal 17 Oktober 1952, para penduduk di kota Oloron, Perancis melihat sebuah objek berbentuk silinder sedang terbang di langit dengan sudut 45 derajat menuju arah barat daya. Objek itu diiringi oleh 30 objek bulat yang lebih kecil.

Lalu para saksi melihat 30 objek kecil tersebut mengeluarkan materi berbentuk sarang laba-laba berwarna putih. Materi ini tersebar dimana-mana, ada yang menutupi pohon, atap rumah hingga pekarangan rumah penduduk.

Ketika para penduduk yang ingin tahu menyentuhnya, materi ini berubah menjadi substansi berbentuk gelatin dan menghilang begitu saja. Sepuluh hari setelah peristiwa itu, penduduk kota Galliac, juga di Perancis, mengalami fenomena yang sama.

2. Australia
Penampakan UFO yang diiringi oleh hujan sarang laba-laba juga dilaporkan di Australia pada tanggal 19 Agustus 1998. Saat itu, para penduduk kota Quirindi, New South Wales, melihat 20 objek berbentuk perak melintasi langit.

Beberapa saat kemudian materi seperti sarang laba-laba mulai berjatuhan ke bumi. Peristiwa aneh ini mendapat liputan luas media international.

3. Italia
Tanggal 27 Oktober 1954, dua pria Italia bernama Gennaro Lucetti dan Pietro Lastucci sedang berdiri di balkon sebuah hotel di alun-alun St Mark di Venice. Tiba-tiba keduanya melihat dua objek terang berbentuk kumparan terbang melintasi langit.

Objek-objek itu bergerak dengan kecepatan tinggi dan meninggalkan jejak panjang berwarna putih terang. Tidak berapa lama kemudian, kedua objek tersebut membelok dan terbang menuju Florence.

Di Florence, saat itu sedang diadakan pertandingan sepak bola di salah satu stadion. Tanpa disangka, kedua objek misterius tersebut terbang melintasi arena pertandingan. Semua pemain, wasit dan sekitar 10.000 pe terdiam menyaksikan objek-objek tersebut lewat di kepala mereka.

10 Cara Menjadi Orang Pintar


Generasi terselubung- Bagaimana Cara Menjadi Orang Pintar? Belajar mendadak menjelang ujian memang tidak efektif. Paling nggak sebulan sebelum ulangan adalah masa ideal buat mengulang pelajaran. Materi yang banyak bukan masalah. Ada sepuluh cara pintar supaya waktu belajar kita menjadi efektif.


Dengan Mengukuti Beberapa Tips 10 Cara Menjadi Orang Pintar di Dunia :

1. Belajar itu memahami bukan sekedar menghapal
Ya, fungsi utama kenapa kita harus belajar adalah memahami hal-hal baru. Kita boleh hapal 100% semua detail pelajaran, tapi yang lebih penting adalah apakah kita sudah mengerti betul dengan semua materi yang dihapal itu. Jadi sebelum menghapal, selalu usahakan untuk memahami dulu garis besar materi pelajaran.

2. Membaca adalah kunci belajar
Supaya kita bisa paham, minimal bacalah materi baru dua kali dalam sehari, yakni sebelum dan sesudah materi itu diterangkan oleh guru. Karena otak sudah mengolah materi tersebut sebanyak tiga kali jadi bisa dijamin bakal tersimpan cukup lama di otak kita.

3. Mencatat pokok-pokok pelajaran
Tinggalkan catatan pelajaran yang panjang. Ambil intisari atau kesimpulan dari setiap pelajaran yang sudah dibaca ulang. Kata-kata kunci inilah yang nanti berguna waktu kita mengulang pelajaran selama ujian.

4. Hapalkan kata-kata kunci
Kadang, mau tidak mau kita harus menghapal materi pelajaran yang lumayan banyak. Sebenarnya ini bisa disiasati. Buatlah kata-kata kunci dari setiap hapalan, supaya mudah diingat pada saat otak kita memanggilnya. Misal, kata kunci untuk nama-nama warna pelangi adalah MEJIKUHIBINIU, artinya merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila dan ungu.

5. Pilih waktu belajar yang tepat
Waktu belajar yang paling enak adalah pada saaat badan kita masih segar. Memang tidak semua orang punya waktu belajar enak yang sama lo. Tapi biasanya, pagi hari adalah waktu yang tepat untuk berkonsentrasi penuh. Gunakan saat ini untuk mengolah materi-materi baru. Sisa-sisa energi bisa digunakan untuk mengulang pelajaran dan mengerjakan pekerjaan rumah.

6. Bangun suasana belajar yang nyaman
Banyak hal yang bisa buat suasana belajar menjadi nyaman. Kita bisa pilih lagu yang sesuai dengan mood kita. Tempat belajar juga bisa kita sesuaikan. Kalau sedang bosan di kamar bisa di teras atau di perpustakaan. Kuncinya jangan sampai aktivitas belajar kita mengganggu dan terganggu oleh pihak lain.

7. Bentuk Kelompok Belajar
Kalau lagi bosan belajar sendiri, bisa belajar bareng dengan teman. Tidak usah banyak-banyak karena tidak bakal efektif, maksimal lima orang. Buat pembagian materi untuk dipelajari masing-masing orang. Kemudian setiap orang secara bergilir menerangkan materi yang dikuasainya itu ke seluruh anggota lainnya. Suasana belajar seperti ini biasanya seru dan kita dijamin bakalan susah untuk mengantuk.

8. Latih sendiri kemampuan kita
Sebenarnya kita bisa melatih sendiri kemampuan otak kita. Pada setiap akhir bab pelajaran, biasanya selalu diberikan soal-soal latihan. Tanpa perlu menunggu instruksi dari guru, coba jawab semua pertanyaan tersebut dan periksa sejauh mana kemampuan kita. Kalau materi jawaban tidak ada di buku, cobalah tanya ke guru.

9. Kembangkan materi yang sudah dipelajari
Kalau kita sudah mengulang materi dan menjawab semua soal latihan, jangan langsung tutup buku. Cobalah kita berpikir kritis ala ilmuwan. Buatlah beberapa pertanyaan yang belum disertakan dalam soal latihan. Minta tolong guru untuk menjawabnya. Kalau belum puas, cari jawabannya pada buku referensi lain atau internet. Cara ini mengajak kita untuk selalu berpikir ke depan dan kritis.

10. Sediakan waktu untuk istirahat
Belajar boleh kencang, tapi jangan lupa untuk istirahat. Kalau di kelas, setiap jeda pelajaran gunakan untuk melemaskan badan dan pikiran. Setiap 30-45 menit waktu belajar kita di rumah selalu selingi dengan istirahat. Kalau pikiran sudah suntuk, percuma saja memaksakan diri. Setelah istirahat, badan menjadi segar dan otak pun siap menerima materi baru.

Satu lagi, tujuan dari ulangan dan ujian adalah mengukur sejauh mana kemampuan kita untuk memahami materi pelajaran di sekolah. Selain menjawab soal-soal latihan, ada cara lain untuk mengetes apakah kita sudah paham suatu materi atau belum. Coba kita jelaskan dengan kata-kata sendiri setiap materi yang sudah dipelajari. Kalau kita bisa menerangkan dengan jelas dan teratur, tak perlu detail, berarti kita sudah paham.

10 Aplikasi Android Terpopuler di Dunia


Generasi terselubung- Perkembangan ponsel pintar berbasis Android yang sangat cepat dengansendirinya berimbas pada peningkatan jumlah penggunanya. Mendukung penggunaannya, ribuan pengembang aplikasi Android pun berbondong-bondong menawarkan aplikasi garapannya.


Mulai dari aplikasi gratis hingga berbayar, dengan mudah bisa didapatkan pengguna Android melalui PlayStore. Bila ditilik ke belakang, sebenarnya apa saja sih aplikasi terpopuler di Android sepanjang tahun lalu hingga sekarang

Laporan yang dirilis oleh Nielsen melalui penelitian yang dilakukan dari Januari hingga Oktober, ternyata aplikasi Google Search mendapatkan porsi terbesar dengan 44 juta pengguna yang dengan sendirinya menempatkannya mengisi posisi tertinggi.

Diikuti oleh Facebook yang berhasil mengisi posisi ketiga dengan 42
juta pengguna Android, sedangkan Twitter menempati posisi ketujuh
dengan 10 juta pengguna. Youtube berada di posisi kelima dengan 30 juta pengguna.

Berikut ini adalah daftar lengkap 10 Aplikasi Android Terpopuler di Dunia

1. Google Search 44.386.000 pengguna
2. Gmail 44.516.000 pengguna
3. Facebook 42.379.000 pengguna
4. Google Maps 41.976.000 pengguna
5. Youtube 32.223.000 pengguna
6. Pandora Radio 11.600.000 pengguna
7. Twitter 10.674.000 pengguna
8. Adobe Reader 10.354.000 pengguna
9. Advanced Task Killer 9.569.000 pengguna
10. The Weather Channel 8.983.000 pengguna

10 Petualangan Teraneh di Dunia


Generasi terselubung- Perjalanan panjang dan jauh mungkin akan cukup melelahkan bagi kita namun tidak dengan 10 orang ini mereka melakukan perjalanan panjang demi memenuhi hasrat kepuasan dalam perjalanan merka namun perjalan 10 orang berikut ini bukan perjalanan biasa ke extremeanya dalam melakukan perjalanan lah yang membuat mereka luar biasa. Mau tahu perjlanan seperti apa aja itu simak 10 Petualangan Teraneh di Dunia berikut ini.

1. Pendeta Baptis Merangkak 1.600 Mil ke Gedung Putih.


Pada tahun 1978, Hans Mullikin seorang pendeta yang berusia 39 tahun tiba di Gedung Putih setelah merangkak 1.600 Mil dari Marshall, Texas. Kakinya terbungkus bulu dan berselubung dalam baja galvanis tipis, salah pada lengan kursi rodanya lebih kecil dari yang lain untuk mengimbangi dalam berjalan. Pada November 1978 ia mengakhiri dua setengah tahun merangkaknya hanya untuk mendengar dari seorang pembantu bahwa Presiden Carter terlalu sibuk untuk melihatnya. “Aku hanya ingin menunjukkan kepada Amerika bahwa kita perlu berlutut dan berdoa” kata Mullikin kepada wartawan. “Ini adalah sesuatu yang saya miliki dalam hati saya dan ingin saya lakukan untuk negara saya”.

2. Orang Australia Yang Mengelilingi Dunia Dengan Kendaraan Amphibi.


Ben Carlin, seorang warga Australia, mengambil tantangan untuk mengelilingi dunia dalam sebuah mobil jip amphibi yang dimodifikasi. Dia berangkat dengan Elinore istrinya pada tahun 1950. Instrinya akhirnya sadar dan keluar ekspedisi di suatu tempat di india pada sekitar ¾ perjalanan. Tapi Ben meneruskan perjalanan dengan teman-teman lainnya yang akhirnya menyelesaikan perjalanan pada tahun 1958. Perjalanan dimulai dan berakhir di Montreal, Kanada. Butuh waktu 8 tahun, mencakup 62.000 Km di darat dan 17.000 Km di laut.

3. Orang Yang Menyelesaikan 4.115 km Mendorong Gerobak Untuk Mengumpulkan Uang Untuk Penelitian Kanker

David Baird menyelesaikan perjalanan Herculesnya selama 112 hari mendorong gerobak sorong di seluruh Australia (yang menempuh jarak 4.115 km atau 2.557 mil dengan berjalan kaki). Dia melakukan ini untuk mengumpulkan uang guna penelitian kanker payudara dan prostat. Pria berusia 65 tahun ini mengatakan dia merasa “luar biasa baik”, mengingatkan bahwa ia telah menempuh 4.115 km dengan berjalan kaki. Dia berlari setara dengan seratus lari marathon penuh hanya dalam 112 hari. Melewati sekitar 70 kota di sepanjang jalan, Baird mengatakan bahwa ia mendorong gerobak antara 10 sampai 12 jam sehari. Ia tidak pernah ragu bahwa ia tak akan menyelesaikan perjalanannya, ia mengaku setiap hari adalah “keras”. Upaya amal ini berjalan dengan baik dan simpatisan melemparkan lebih dari $20.000 ke dalam gerobak itu.

4. Orang Yang Benar-Benar Berlari Mengitari Seluruh Dunia.


Pelari inggris Robert Garside, yang juga dikenal sebagai “Runningman”, dinobatkan oleh Guinness World Record sebagai orang pertama yang berlari mengelilingi dunia. Garside mulainya rekor berjalan setelah beberapa percobaan yang dibatalkan untuk meninggalkan Cape Town, Afrika Selatan, dan London, Inggris. Akhirnya Garside berangkat dari New Delhi, India pada tanggal 20 Oktober 1997, dan menyelesaikan larinya pada titik yang sama pada tanggal 13 Juni 2003. Upaya Garside ini telah dipertanyakan oleh para pelari lainnya dan juga pers. Karena kesulitan yang melekat sertifikasi rekening tersebut, Guinness World Record menghabiskan beberapa tahun mengevaluasi bukti sebelum menyatakan otentik.

5. Siswa Yang Berjalan 3.000 Kilometer Dari Beijing Ke Jerman Dan Membuat Film Pendek.


Hadiah ulang tahun Christoph Rehage untuk dirinya sendiri pada bulan November 2007 adalah pergi berjalan jauh. Rencananya adalah berjalan dari Beijing, Cina (dimana dia adalah mahasiswa disana) ke rumahnya di Bad Nenndorf, Jerman. Sebuah proposisi yang luar biasa, jika anda mempertimbangkan luasnya Cina.

Sepanjang jalan ia memotret dirinya sendiri dan membuat video. Kita melihat seorang muda, laki-laki yang telah bercukur bersih diubah oleh perualangannya. Ada penderitaan fisik yang jelas terlihat yaitu: salju dan pasir menyala dari gurun Gobi yang panjang, jalan raya kosong, dan rasa sakit yang lamban tak terbatas. Rambut dan jenggotnya tumbuh liar. Rehage menemukan cinta, dan mungkin juga patah hati.

Setelah satu tahun, rehage memutuskan untuk berhenti berjalan dan kembali ke sekolah.

6. Gadis 16 Tahun Yang Mencoba Menyelesaikan Perjalanan Keliling Dunia Sendirian


Seorang gadis berusia 16 tahun, Jessica Watson semakin dekat ke akhir mengelilingi dunianya, sebuah perjalanan yang akan membuat dia menjadi yang termuda dalam mengelilingi dunia seorang diri. Lahir dan dibesarkan di Queensland Sunshine Coast, jessica dijadwalkan tiba di Sydney sekitar 9 Mei untuk menjadi seorang pahlawan yang disambut untuk certitanya untuk dipatenkan. “The Rupert Murdoch Empire” telah memberikan hak paten atas dirinya dan keluarganya. Jessica, yang masih berumur 12 tahun ketika dia mengatakan kepada orang tuanya bahwa ia ingin berlayar mengelilingi dunia seorang diri, meninggalkan Sydney pada tangal 18 Oktober 2009 yang meskipun tidak dapat menyelesaikan perjalanannya dan harus kembali ke Sydney karena kerusakan mesin setelah menempuh lebih dari 200 hari perjalanan

7. Orang Yang Berjalan 13.000 km Mundur Dari California, Amerika Serikat Ke Turki


Plennie L. Wingo (24 Januari 1895 – 2 Oktober 1993) berjalan mundur dari Santa Monica, California, ke Istambul, Turki (sekitar 13.000 km atau 8.000 mil) sejak tanggal 15 April 1931 sampai 24 Oktober 1932 pada usia 36 tahun. Dia mendokumentaikan perjalanannya dalam buku “Around The World Backwards”.

Untuk melakukannya dia menggunakan kacamata periscopic, yang diikat diatas telinganya seperti kacamata biasa, yang memungkinkan dia untuk melihat dimana ia berjalan. Dia berjalan rata-rata sekitar 20 mil perhari.

8. Orang Yang Berjalan 1.830 mil Diatas Egrang


Pada tahun 1891 Sylvain Dornon, dari Landes, berjalan diatas egrang dari Paris ke Moskow melalui Vilno (1.830 mil) dalam 50 tahap (36,6 mil sehari). Ia memulai perjalanannya pada 12 Maret 1891. Meskipun perjalanan panjang diatas egrang ini merupakan sebuah rasa ingin tahu yang asli, hal ini sebenarnya tidak hanya ada di Rusia, tetapi juga banyak orang Perancis yang melakukannya sebelum tahun 1870-an di bagian tertentu dari Perancis.

9. Orang Yang Bepergian Selama 12 Tahun Dari Afrika Ke Greenland Untuk Menemukan Tempat Bebas Ular

Tete-Michel Kpomassie lahir pada tahun 1941, di Togo. Ketika ia masih muda, ia berada di hutan ketika ia terkejut dengan Phyton, dan jatuh ke tanah. Ayahnya percaya bahwa penyakitnya yang dihasilkan hanya dapat disembuhkan dengan konsultasi kepada pendeta sekte Python, jauh didalam hutan, sehingga ia dibawa kesana pada satu malam yang panjang, ke jantung sekte penuh ular. Obat itu bekerja, tapi pendeta tersebut meminta pembayaran. Kpomassie harus diinisiasi ke dalam kultus ular dan hidup di hutan untuk tujuh tahun, diantara ular.

Pada saat ini, ia telah sembuh dari penyakitnya dan menemukan sebuah buku anak-anak tentang Greenland. Negara ini tidak hanya aneh karena tidak ada ular disana, tetapi juga tidak ada pohon-pohon dimana ular bisa bersembunyi. Dia langsung jatuh cinta dengan negara ini dan kabur dari rumah, dengan ide tunggal entah bagaimana menuju Greenland, dan akhirnya pada pertengahan 1960-an menemukan perahu ke Greenland. Kisah petualangannya di Greenland dapat ditemukan dalam bukunya, yang diterbitkan di Perancis pada tahun 1977, “An African In Greenland”.

10. Orang Yang Pergi Berjalan Lintas Negara Amerika Serikat Untuk Menurunkan Berat Badan.


Steve Vaught melakukan sebuah tantangan yang luar biasa mulai tahun 2005 untuk berjalan di Amerika Serikat. Dia memulai perjalanan 3.000 milnya dari Oceanside, California untuk pulang ke Manhattan pada tanggal 10 April 2005, ketika pada saat itu ia ditimbang seberat 410 pound dan menderita depresi berat setelah tidak sengaja menewaskan dua pejalan kaki saat mengemudi 15 tahun yang lalu. Ia berhasil menghilangkan lebih dari 100 pound berat badannya dalam proses ini. Tetapi perjalanan Vaught itu bukan tanpa kontroversi. Pertanyaan dilontarkan oleh media dan penggemar, apakah Vought rides benar-benar berjalan setiap milnya. Vaught juga masih belum sehat dari obesitas setelah menyelesaikan perjalanannya. Dalam pembelaannya ia berkata “Anda tidak bisa curang, tidak ada cara yang mungkin untuk menipu.. ini adalah perjalananku.. aku tidak peduli tentang dimana aku berada kemana aku akan pergi, aku tidak peduli apakah itu adalah 2.800 atau 1.500 mil.. ini tentang dimana kepala anda”.

10 Nama website Termahal di Dunia


Generasi terselubung- Filosofi 'apalah arti sebuah nama' terkadang tidak berlaku bagi sejumlah perusahaan. Sebab keunikan sebuah nama dipercaya turut mengatrol produk mereka supaya lebih dikenal masyarakat. Bahkan uang tak jadi masalah untuk mendapatkan nama yang bagus.

Hal tersebut yang juga berlaku di dunia internet. Memiliki nama domain yang eye or ear catching bak menjadi sebuah keharusan agar pengunjung berbondong-bondong masuk ke situs mereka.

Ada harga ada rupa, menjadi elemen penting untuk mendapatkan domain yang diinginkan. Karena pada kenyataannya, domain berlaku hukum 'siapa cepat dia dapat'.

Nah, dari jutaan domain yang berlalu lalang, terselip 10 domain yang ditebus dengan harga fantastis. Tujuannya jelas, sebagai bagian dari strategi marketing. Apa sajakah? Berikut didunia.net merangkumkan dari Bussines Insider.

1. Shopping.de

Pada tahun 2008, perusahaan yang bergerak di bidang online, Unister GmbH setuju untuk menggelontorkan dana USD 2,8 juta atau Rp 27 miliar (USD 1 = Rp 9.705) demi mendapatkan domain Shopping.de.

Perusahaan asal Jerman itu memang sengaja membeli domain '.de', untuk melengkapi portofolio situs dana layanan mereka yang terdiri dari, News.de, Auto.de, Geld.de dan Kredit.de.

Situs ini sendiri merupakan situs semacam mall online yang menawarkan produk untuk dijual. Tentu saja dengan bahasa Jerman.

2. Candy.com

Nama candy yang berarti permen tak hanya manis dalam arti sesunggunya. Karena, Candy.com tersebut menjadi domain 'manis' yang diperebutkan banyak perusahaan.

Di tahun 2009, domain Candy.com berhasil dibeli oleh G&J Holdings yang membayarnya hingga USD 3 juta atau Rp 29 miliar. Situs ini diperuntukkan sesuai dengan namanya, yakni untuk menjual beragam permen secara online.

3. Vodka.com

Nama domain Vodka.com ternyata mampu 'memabukkan' miliuner asal Rusia untuk membeli nama situs tersebut dengan harga yang sangat tinggi di tahun 2006.

Rostam Tariko dikenal sebagai pemilik perusahaan minuman keras dengan bendera Russian Standar Vodka yang setuju untuk membayar USD 3 juta sebagai tanda mengakuisisi domain vodka.com.

Ini dilakukannya sebagai bagian dari upaya untuk memperluas ke pasar AS.

Vodka besutan Tariko sendiri sudah memasuki pasar AS pada bulan September 2005 dengan merek Imperia. Resep untuk Imperia dikatakan telah ditemukan oleh ilmuwan abad ke-19 Rusia Dimitri Mendeleev.

Harga domain Vodka.com termasuk yang tertinggi yang pernah terungkap untuk domain web generik kala itu.

4. Clothes.com

Zappos, sebuah lapak sepatu online, membuat heboh di tahun 2008 karena setuju untuk membeli sebuah situs dengan harga fantastis.

Situs yang dimaksud adalah Clothes.com, yang dibeli empat tahun lalu dengan harga USD 4,9 juta atau sekitar Rp 48 miliar dari perusahaan IdeaLab.

Pada akhirnya, domain ini menjadi situs yang diarahkan ke situs Zappos yang menawarkan beragam pakaian dan fashion lainnya.

5. Toys.com

Toko mainan asal Amerika Serikat yang cukup terkenal, ToysRUs, membawa nama besarnya ke dunia internet sebagai tujuan untuk memperluas pasar. Nama domain yang powerfull pun sangat diinginkan.

Alhasil tercetus nama Toys.com yang diincar agar pengguna internet dapat dengan mudah masuk ke situs tersebut mengingat nama Toys sudah jamak digunakan.

Untuk mendapatkan domain tersebut, ToysRUs perlu merogoh kocek hingga USD 5 juta atau Rp 49 miliar untuk mendapatkan nama yang diinginkannya itu.

6. Slots.com

Ini salah satu situs judi online yang berhasil dijual dengan harga tinggi. Ya, sebuah pengelola blog domain Wire, mengungkapkan sekitar tahun 2010 bahwa nama Slots.com terjual dengan harga USD 5,5 juta atau Rp 54 miliar.

Tidak diketahui siapa di balik perusahaan yang membeli situs tersebut.

Tapi yang jelas, Slots.com masih digunakan sebagai portal judi online. Bila dilihat dengan jelas, domain ini bisa dikatakan terjual dengan harga lebih dari USD 1 juta untuk setiap hurufnya.

7. Diamond.com

Kilau domain Diamond.com ternyata mampu membuat situs penjual perhiasan Ice.com setuju untuk mengeluarkan dana hingga USD 7,5 juta atau Rp 74 miliar pada tahun 2006.

Ice.com membeli harga hingga ratusan miliar dari Odimo, tersebut karena melihat nama situs tersebut yang sangat mudah untuk diingat dan memikat pengguna.

Tidak hanya USD 7,5 juta saja, dikabarkan perusahaan itu menggelontorkan USD 2 juta lainnya untuk hak cipta terkait perhiasaan dari Odimo.

8. Porn.com

Ini menjadi salah satu situs yang tinggi harga jualnya. Kata 'porn' di belakang '.com' menjadi salah satu alasan mengapa domain ini menjadi perhatian banyak orang.

Nah, setelah melewati lelang, transaksinya rampung dengan angka fantastis, yakni USD 9,5 juta atau sekitar Rp 94 miliar pada tahun 2007.

9. Fund.com

Pada tahun 2007, Clek Media Inc sukses merampungkan pembelian domain Fund.com dengan harga USD 9,9 juta atau sekitar Rp 98 miliar.

Pemilik awalnya, situs Fund.com dimanfaatkan untuk menawarkan jasa yang berkaitan perbankan online. Sampai saat ini, domain ini masih ditahbiskan situs nomor dua termahal di dunia.

10. Sex.com

Situs Sex.com masuk ke dalam Guiness Book of World Records sebagai situs termahal di dunia hingga saat ini. Wajar memang, menginggat situs ini laku hingga USD1 4 juta atau sekitar Rp 136 miliar saat terakhir dibeli dari Escom LLC.

Sex.com pertama kali didaftarkan pada 1994 oleh Gary Kremen, yang akhirnya menemukan Match.com.

Setahun setelah didaftarkan terjadi perselisihan karena Stephen Cohen mengklaim sebagai pemilik domain tersebut sehingga masuk ke pengadilan yang berakhir pada 2006.

Pengadilan menetapkan Kremen sebagai pemilik pertama domain sex.com.

6 Wilayah Yang Paling Terpencil Di Dunia


6. McMurdo Station, Antartika

McMurdo Station adalah fasilitas riset dan sains yang dioperasikan di Amerika Serikat, melalui Yayasan Sains Nasional. Lokasi McMurdo dekat dengan pangkalan yang didirikan penjelajah Inggris pada 1902 dan mulai dioperasikan pada 1956.

Penduduk McMurdo mencapai 1.258 jiwa, namun jumlah itu merosot drastis saat musim salju. Penduduk di sini harus kuat hidup di udara yang minus 10,28 derajat Celcius pada musim panas. Pada musim salju, jangan tanya, tak ada penerbangan ke wilayah ini. Namun, di pulau ini tetap ada akses internet lho!

5. Pulau Easter , Chili

Pulau Easter terkenal akan patung megalitikumnya yang menjadi maskot. Pulau Easter terletak di 3.508 km dari Chili, Amerika Selatan.

Pulau seluas 168 km persegi ini hanya memiliki 4000 penduduk. Bangsa Polinesia dipercaya menjadi penduduk pertama yang menempati pulau ini, yang diperkirakan datang di antara 300-1200 SM.

4. Foula , Skotlandia

Foula merupakan pulau kecil yang terletak di utara Skotlandia. Pulau ini memiliki luas 11,26 km persegi dan hanya dihuni oleh 31 orang.

Penduduk pulau ini hidup secara tradisional dari kehidupan nelayan, namun akhir-akhir ini sektor pariwisata dan peternakan domba didorong untuk menaikkan kesejahteraan.

Sarana pelabuhan kurang memadai di pulau ini, namun ada bandara kecil untuk transportasi. Di pulau ini ada mercusuar yang tenaganya dari angin dan matahari.

3. Pulau Ascension

Pulau Ascension terletak di bagian paling selatan Samudera Atlantik, sekitar 1.609 km dari Afrika Selatan.

Pulau ini di bawah administrasi Inggris dan ditemukan pertama kali oleh pengelana Portugis, Jaoao da Nova. Pulau ini juga merupakan pangkalan udara Inggris dan AS. Keberadaan pangkalan udara kedua negara telah memberikan kontribusi bagi pertumbuhan penduduknya yang sekitar 880 orang.

Mustahil menjadi penduduk pulau ini sebab semua penduduk harus memiliki kontrak kerja dengan suatu perusahaan yang ada di pulau itu atau anggota militer Inggris dan AS.

2. Saint Helena

Saint Helena adalah pulau di sebelah selatan Samudera Atlantik, "tetangga" Tristan da Cunha dan Pulau Ascension. Pulau ini hanya memeliki luas 75 km persegi, didominasi puncak Gunung Diana, yang setinggi 818 meter.

Sedikitnya 4 ribu warga yang bermental kuat sudah menganggap Saint Helena sebagai rumah tinggalnya, mayoritas penduduk adalah keturunan penjajah Inggris. Penduduk Saint Helena hidup dari bekerja untuk pemerintah lokal, mengekspor hasil bumi seperti kopi dan pir berduri, serta bertanam serat rami Selandia Baru.

Penghasilan penduduk Saint Helena rata-rata 70 Poundsterling alias Rp 1,1 juta per minggu. Tak heran 1 dari 4 penduduk bermigrasi ke luar untuk mencari pendapatan yang lebih baik. Di sini juga ada jaringan internet, tapi leletnya minta ampun.

Kalau Anda mau ke Saint Helena, Anda harus berebut kursi dengan penduduk asli di pesawat militer Inggris, atau membeli tiket kapal yang berlabuh ke pelabuhannya setiap 30 tahun sekali.

1. Tristan da Cunha

Tristan da Cunha adalah pulau paling terpencil di dunia, 2.816 km dari Afrika Selatan. Daratan terdekat adalah di Saint Helena, sekitar 2.430 km.

Pulau ini ditemukan pada tahun 1.506 oleh pelaut Portugis Tristao da Cunha. Namun sang pelaut tidak mendiami pulau ini karena akses yang sulit dikepung oleh samudera yang ganas.

Akhirnya, pulau ini diambil alih di bawah Persemakmuran Inggris. Sebagian warga hidup di ibukota bernama 'Edinburg of The Seven Seas'. Pulau ini dulunya tidak memiliki kode pos, hingga akhirnya pada 2005 diberi kode pos TDCU 1ZZ, karena surat sering nyasar dan tak sampai.

Mayoritas penduduknya hidup dari perdagangan hasil bertani dan bekerja di pemerintahan lokal. Sumber pendapatan utamanya dari pabrik lobster.

Penduduk di pulau ini juga menghasilkan uang dari penjualan koin dan perangko dari kode pos yang unik. Biaya perawatan kesehatan bagi penduduk di sini gratis, tapi kalau sakit serius, harus menunggu kapal nelayan yang lewat untuk dibawa ke Afrika Selatan.

5 Kebudayaan Indonesia yang Mulai Hilang


Generasi terselubung- Kita sebagai orang Indonesia yang berbudi luhur pasti tahu dengan budaya yang akan dibahas ini, tapi belakangan kita bisa melihat, merasakan (bahkan mungkin mengalami) udah mulai berkurang. Jadi, kami coba angkat deh, supaya Anda mau mengembalikan budaya kita, menjadi budaya sesungguhnya

1. Cium Tangan Pada Orang Tua

Biasanya sih dibilang “salim“, bila di semasa saya hal ini merupakan kewajiban anak kepada orang tua disaat ingin pergi ke sekolah atau berpamitan ke tempat lain. Sebenarnya hal ini penting loh, selain menanamkan rasa cinta kita sama ortu, cium tangan itu sebagai tanda hormat dan terima kasih kita sama mereka, sudahkah kalian mencium tangan orang tua hari ini?

2. Penggunaan tangan kanan


Bila di luar negeri sih, saya rasa gak masalah dengan penggunaan tangan baik kanan ataupun kiri, tapi hal ini bukanlah budaya kita. Budaya kita mengajarkan untuk berjabat tangan, memberikan barang, ataupun makan menggunakan tangan kanan.
(kecuali memang di anugerahi kebiasaan kidal sejak lahir)


3. Senyum dan Sapa

Ini sih Indonesia banget! Dulu citra bangsa kita identik dengan ramah tamah dan murah senyum. So, jangan sampai hilang, ya! Ga ada ruginya juga kita ngelakuin hal ini, toh juga bermanfaat bagi kita sendiri. Karena senyum itu ibadah dan sapa itu menambah keakraban dengan sekitar kita.

4. Musyawarah


Satu lagi budaya yang udah jarang ditemuin khususnya di kota-kota besar semisal Jakarta. Kebanyakan penduduk di kota besar hanya mementingkan egonya masing-masing, pamer inilah itulah, mau jadi pemimpin kelompok ini itu dan bahkan suka main hakim sendiri.

Tapi coba kita melihat desa-desa yang masih menggunakan budaya ini mereka hidup tentram dan saling percaya, ga ada yang namanya saling sikut dan menjatuhkan, semua perbedaan di usahakan secara musyawarah dan mufakat. Jadi sebaiknya Anda yang ‘masih’ merasa muda harus melestarikan budaya ini demi keberlangsungan negara Indonesia yang tentram dan cinta damai.


5. Gotong Royong

Dan budaya yang terakhir“Itu bukan urusan gue!“, “emang gue pikiran“, Whats up bro? Ada apa dengan kalian? Hayoolah kita sebagai generasi muda mulai menimbulkan lagi rasa simpati dengan membantu seksama, karena dengan kebiasaann seperti inilah bangsa kita bisa merdeka saat masa penjajahan, ga ada tuh perasaan curiga, dan dulu persatuan kita kuat.

Kisah Perjalanan Panjang Hajar Aswad, Permata Dari Surga


Generasi terselubung- Hajar Aswad (Batu Hitam/Black Stone) diyakini sebagai batu surga. Oleh karena itu tidak heran jika jemaah haji dari seluruh pelosok penjuru dunia selalu merindukannya, bahkan saling berebut hanya karena ingin menciumnya.


Batu hitam itu terletak di sudut Selatan Ka’bah pada ketinggian 1,10 meter dari lantai Masjidil Haram berukuran panjang 25 cm dan lebar 17 cm. Sekarang ini, Hajar Aswad pecah menjadi 8 bongkah dan kedelapan bongkahan itu masih tersusun rapi pada tempatnya seperti sekarang.

Pecahnya batu itu terjadi pada zaman Qaramithah, yaitu sekte dari Syi’ah Al-Bathiniyyah dari pengikut Abu Thahir Al-Qaramathi yang mencabut Hajar Aswad dan membawanya ke Ihsa’ pada tahun 319 Hijriyah. Tetapi batu itu dikembalikan lagi pada tahun 339 Hijriah.

Gugusan yang terbesar berukuran sebuah kurma yang tertanam di batu besar lain dan dikelilingi oleh ikatan perak. Inilah batu yang senantiasa dirindui setiap Muslim dan berusaha untuk dapat menciumnya atau ber-ihtilam (menyalaminya atau mencium tangan ketika tawaf). Batu yang terletak dalam lingkaran perak itulah yang diusahakan jemaah haji untuk dapat menciumnya, artinya bukan batu yang berada di sekitarnya.

Hajar Aswad pernah mengalami renovasi pada zaman Raja Fahd, yaitu pada bulan Rabi’ulawal 1422 Hijriyah. Setiap tahun menjelang musim haji, batu ini dibersihkan sekaligus dilakukan pencucian Ka’bah yang kadang-kadang memberi kesempatan kepada tamu-tamu kerajaan menyaksikan pencucian Ka’bah ini sekaligus mencium Hajar Aswad.

Kisah mengenai Hajar Aswad sebagai berikut:

Ketika Nabi Ibrahim as. bersama anaknya membangun Ka’bah, banyak kekurangan yang dialaminya. Pada awal mulanya dulu, Ka’bah tidak memiliki pintu masuk. Nabi Ibrahim as. bersama Nabi Ismail as. berikhtiar untuk membuatnya dengan mengangkut batu dari berbagai gunung. Dalam sebuah kisah disebutkan pada waktu pembangunan Ka’bah hampir selesai, ternyata Nabi Ibrahim as. masih merasakan kekurangan sebuah batu lagi untuk diletakkan di Ka’bah. Nabi Ibrahim as. berkata kepada Nabi Ismail as., “Pergilah engkau mencari sebuah batu yang akan aku letakkan sebagai penanda bagi manusia.”

Kemudian Nabi Ismail as. pun pergi dari satu bukit kebukit yang lain untuk mencari batu yang baik dan sesuai. Ketika Nabi Ismail as. sedang mencari batu di sebuah bukit, tiba-tiba datang malaikat Jibril as. memberikan sebuah batu yang cantik. Nabi Ismail dengan segera membawa batu itu kepada Nabi Ibrahim as. Nabi Ibrahim as. merasa gembira melihat batu yang sungguh cantik itu, beliau menciumnya beberapa kali.

Kemudian Nabi Ibrahim as. bertanya, “Dari mana kamu dapat batu ini?” Nabi Ismail as. menjawab, “Batu ini kuterima dari yang tidak memberatkan cucuku dan cucumu (Jibril).” Nabi Ibrahim as. mencium lagi batu itu dan diikuti oleh Nabi Ismail as. Sampai sekarang Hajar Aswad itu dicium oleh orang-orang yang pergi ke Baitullah. Siapa saja yang bertawaf di Ka’bah disunnahkan mencium Hajar Aswad. Beratus ribu kaum muslimin berebut ingin mencium Hajar Aswad itu, yang tidak mencium cukuplah dengan memberikan isyarat lambaian tangan saja dari jauh.

Ada riwayat menyatakan bahwa dulunya batu Hajar Aswad itu berwarna putih bersih, tetapi akibat dicium oleh setiap orang yang datang menziarahi Ka’bah, akhirnya menjadi hitam seperti terdapat sekarang.

Ingatlah kata-kata Khalifah Umar bin Al-Khattab ketika beliau mencium batu itu (Hajar Aswad), “Aku tahu, sesungguhnya engkau hanyalah batu biasa. Andaikan aku tidak melihat Rasulullah mengecupmu, sudah barang tentu aku tidak akan melakukan (mengecup Hajar Aswad).” 

Hukuman Mati yang Dilakukan oleh Gajah


Generasi terselubung- Hukuman mati oleh gajah adalah suatu metode eksekusi yang selama ribuan tahun telah dilaksanakan d Asia Selatan dan Tenggara, khususnya di India. Gajah Asia, digunakan untuk meremukkan, menghancurkan, atau menyiksa tawanan di depan umum. Gajah-gajah tersebut telah dilatih sehingga mampu untuk langsung membunuh atau terlebih dulu menyiksa korbannya pelan-pelan.


Metode ini pada zaman dahulu sering membuat ngeri orang-orang Eropa yang datang ke Asia. Banyak jurnal dan catatan yang dibuat oleh orang Eropa mengenai metode ini. Ketika bangsa Eropa menjajah bangsa-bangsa Asia, cara ini mulai dilarang.

Di Eropa sendiri, bangsa Romawi dan Carthage pernah menggunakan cara ini untuk menghukum para prajurit yang memberontak.

Asia Barat

Pada abad pertengahan, eksekusi oleh gajah dilakukan di beberapa wilayah di barat, termasuk Kekaisaran Bizantium (Romawi timur), Sassanid (Persia), dan Seljuk (Turki). Seorang Kaisar Sassanid bernama Khosrau II, yang memiliki 3,000 istri dan 12,000 budak wanita, suatu hari menginginkan Hadiqah (putri dari Na'aman) untuk dijadikan istri. Namun Na'aman (yang beragama Kristen) tak mau putrinya memasuki agama Zoroaster. Karena penolakan ini, Na'man pun dihukum dengan cara diinjak oleh gajah sampai mati.

Rabbi Petachiah, seorang pengelana dari Ratisbon, melaporkan seksekusi oleh gajah dilakukan di Mesopotamia utara yang saat itu dikuasai oleh Seljuk. Di sana, ketika Sultan sudah menyatakan hukuman mati untuk seseorang, maka ada orang-orang yang akan berkata pada gajah, "orang ini bersalah." Gajah itu lalu akan mengambil sang korban dengan mulutnya, melemparkannya tinggi-tinggi dan membunuhnya.

Sri Lanka

Pelaut Inggris bernama Robert Knox pada tahun 1681 pernah ditawan di Sri Lanka. Di sana dia menyaksikan eksekusi dengan memakai gajah. Knox mengatakan bahwa Gajahnya memakai suatu besi dengan tiga ujung tajam di gadingnya. Gajah itu lalu menusuk korbannya dengan besi itu dan mengacak-acak organ tubuh sang korban.

Diplomat Inggris Sir Henry Charles Sirr pernah berkunjung ke Sri Lanka dan menceritakan hukuman mati oleh gajah atas perintah raja Sri Vikrama Rajasinha. Beginilah kutipan ceritanya:

Sang pemimpin memberi perintah pada gajah, 'bunuh orang itu!' Sang gajah lalu mengangkat belalainya dan menginjak-injak tanah. Sang pemimpin lalu berkata, 'Selesaikan sekarang,' dan sang gajah meletakkan satu kaki di atas kepala korbannya sementara satu kaki lainnya di atas perut korbannya, dan dengan sekuat tenaga gajah itu menghancurkan tubuh orang malang itu....

India

Di India, selama berabad-abad gajah telah digunakan untuk menghukum pelaku kriminal. Manu Smriti atau Hukum Manu, yang ditulis pada 200 M, menyatakan bahwa jika ada pencurian, maka pencuri tersebut harus dihukum dengan menggunakan gajah. Pada tahun 1305, Sultan Delhi memerintahkan eksekusi pada para tawanan Mongol, sang Sultan menyuruh supaya mereka diinjak oleh gajah di depan umum.

Penggunaan gajah sebagai alat eksekusi berlanjut sampai abad ke-19. Dalam sebuah ekspedisi di india pada 1868, Louis Rousselet menggambarkan eksekusi seorang pelaku kriminal oleh gajah. Dia menceritakan bahwa sang terhukum harus meletakkan kepalanya di sebuah tumpukan balok, lalu sang gajah akan meremukkan kepala korban dengan kakinya.

Asia Tenggara

pada zaman dahulu, Gajah digunakan sebagai alat hukuman mati di Burma, juga di kerajaan Champa. Sedangkan di kerajaan Siam, gajah-gajah dilatih untuk melempar korban ke udara sebelum menginjak mereka sampai mati. John Crawfurd menyaksikan eksekusi oleh gajah di Kerajaan Cochinchina (Vietnam selatan) ketika dia menjadi duta Inggris pada tahun 1821. Crawfurd menceritakan bahwa pelaku kriminal diikat di kayu, lalu seekor gajah berlari ke arahnya dan menginjak-injaknya sampai mati.

Kekaisaran Barat

Romawi, Carthage, dan Yunani Makedonia adakalanya menggunakan gajah untuk eksekusi. Pemberontak, tawanan perang, dan penjahat perang banyak yang mati di bawah kaki hewan besar ini. Perdikkas, seorang pemimpin Makedonia, pernah menghukum 300 orang pemberontak dengan cara melemparkan mereka pada gajah-gajah, yang langsung saja menginjak-injak tubuh mereka sampai hancur.

Penulis Romawi Valerius Maximus mencatat bagaimana Jenderal Lucius Aemilius Paulus Macedonicus melemparkan orang-orang untuk dinjak-injak oleh gajah jika ada yang melanggar disiplin atau melakukan pemberontakan.

Misteri Kitab Sihir Calonarang yang Melegenda


Generasi terselubung- Misteri Kitab Sihir Calonarang yg Melegenda ~ Dalam banyak sejarah dan banyak riwayat, Ilmu sihir memang akan lebih ampuh jika dilakukan oleh seorang wanita. Dalam level ilmusihir yang setingkat, penyihir wanita (Witch) akan lebih unggul dibandingkan penyihir pria (Wizard). Tapi ada pula yang berpendapat bahwa jaman dahulu banyak terjadi perendahan martabat wanita, sehingga banyak wanita yang "dituduh" sebagai tukang sihir jahat.


Besar kemungkinan karena pada masa itu sihir yang paling dikenal adalah sihir dewi Isis yang menggunakan simpul tali (simpul dewi Isis) sebagai medium sihir. Sihir ini berasal dari mesir, dan menyebar ke timur tengah. Uniknya sahabat anehdidunia.com, hampir semua penyihir yang melestarikan dan menggunakan simpul Isis sebagai medium sihir, berjenis kelamin wanita.

Lepas dari itu, yang pasti bahwa ilmu sihir ini berasal dari jaman Babilonia kuno, yang diajarkan oleh dua orang Malaikat Harut dan Marut sebagai cobaan bagi manusia. Kemudian setelah itu SETAN lah yang mengajarkan ilmu sihir itu kepada manusia pada masa kerajaan Sulaiman. Oleh karena itu siapapun yang mempelajari ilmu sihir, berarti dia telah berada dalam kesesatan yang jauh atau kafir. (termasuk harry potter)

Di Indonesia juga ada sebuah legenda yang berawal dari sebuah sejarah tentang seorang penyihir wanita yang dikenal jahat di masa kerajaan Kediri, yang dikenal dengan nama CALONARANG.

Kisah Calonarang awalnya ditulis di naskah daun lontar (tidak diketahui siapa penulisnya) dengan aksara Bali Kuna. Jumlahnya empat naskah, asing-masing bernomor Godex Oriental 4561, 4562, 5279 dan 5387 (lihat Catalogus Juynboll II. P. 300-301; Soewito Santoso 1975; 11-12).

Meskipun aksaranya Bali Kuna, tetapi bahasanya Kawi atau Jawa Kuna. Naskah yang termuda no. 4561, Beberapa bagian dari naskah 4562-5279 dan 5287 tidak lengkap sehingga dengan tiga naskah ini dapat saling melengkapi. Sebenarnya naskah no. 5279 dan 5287 merupakan satu naskah; naskah no. 5279 berisi ceritera bagian depan, sedangkan no. 5387 berisi ceritera bagian belakang. Naskah tertua no. 5279 berangka tahun 1462 Saka (1540 M). Semua naskah tersebut disimpan di Perpustakaan Koninklijk Instituut voor Taal – Land – en Volkenkunde van Ned. Indies di Leiden, Belanda.

Naskah Calon Arang pernah diterbitkan dan diterjemahkan ke dalam bahasa Belanda oleh Prof. Dr. Poerbatjaraka  dan pada 1975 diterjemahkan ke bahasa Indonesia oleh Dr. Soewito santoso. untuk cerita lebih lengkapnya bisa baca disini

Asal Usul Patih Gajah Mada Yang Misterius


Generasi terselubung- Keberadaan dan asal-usul pahlawan yang kondang dengan Sumpah Palapa ini masih menjadi misteri bagi semua orang. Bahkan para ahli sejarah pun belum menemukan kata sepakat dimana dia dilahirkan. Dimana dia dibesarkan sampai bagaimana sosok Patih Gajah Mada menghabiskan masa tuanya sampai saat ini menjadi tanda tanya besar.


Serta menjadi teka-teki sejarah yang belum terpecahkan. Ada bahasan menarik yang disampaikan oleh sastrawan Anuf Chafiddi atau sering dipanggil Viddy AD Daery dalam makalahnya dalam Seminar Sesi II tentang Kontroversi Gajah Mada dalam Perspektif Fiksi dan Sejarah di Borobudur Writers & Cultural Festival 2012 di Manohara Hotel, Kompleks Taman Wisata Candi Borobudur, Magelang, Jateng Senin (29/10). Secara tegas dirinya memberikan judul dalam makalahnya; "Foklor Mengenai Gajah Mada Lahir di Modo, Lamongan" yang artinya menyatakan dirinya yakin bahwa Gajah Mada dilahirkan, besar dan mati di Lamongan, Jatim.

"Gajah Mada pahlawan maha besar nusantara itu lahir di wilayah Lamongan, Jawa Timur? Untuk menjawab pertanyaan itu akan menimbulkan berbagai macam jawaban kalau ditanyakan ke banyak orang. Namun kalau ditanyakan kepada saya. Jawaban saya adalah betul," ungkap Viddy. Ada lima alasan yang menjadikan Viddy yakin bahwa Gajah Mada berasal dari Lamongan, Jatim. Alasan itu di antaranya, di daerah Desa Modo dan sekitarnya termasuk Desa Pamotan, Desa Ngimbang, Desa Bluluk, Desa Sukorame dan sekitarnya tersebar foklor atau cerita rakyat.

Dongeng dari mulut ke mulut mengisahkan bahwa Gajah Mada adalah kelahiran wilayah Desa Modo. Kelima desa itu merupakan daerah ibu kota sejak didirikan jaman Kerajaan Kahuripan Erlangga. Bahkan anak cucu raja juga mendirikan ibu kota di situ. Alasanya strategis alamnya bergunung-gunung, bagus untuk pertahanan dan dekat dengan Kali Lamong cabang Kali Brantas.

Selain itu ada jalan raya Kahuripan-Tuban yang dibatasi Sungai Bengawan Solo di Pelabuhan Bubat (kini bernama Kota Babat). Ibu kota ini baru digeser oleh cicit Airlangga ke arah Kertosono-Nganjuk. Kemudian baru di zaman Jayabaya digeser lagi ke Mamenang, Kediri. Selanjutnya oleh Ken Arok, digeser masuk lagi ke Singosari. Baru kemudian oleh R Wijaya dikembalikan ke arah muara yaitu ke Tarik.

Namun, anaknya yang akan dijadikan penggantinya yakni Tribuana Tunggadewi diratukan di daerah Lamongan-Pamotan-Bluluk lagi yaitu di Kahuripan alias Rani Kahuripan, Lamongan. "Ketika Gajah Mada menyelamatkan Raja Jayanegara dari amukan pemberontak Ra Kuti, dibawanya Jayanegara ke arah Lamongan yaitu di Badender (bisa Badender Bojonegoro, bisa Badender kabuh, Jombang, keduanya memiliki rute ke arah Lamongan (Pamotan-Modo-Bluluk dan sekitarnya).

Itu sesuai teori masa anak-anak dimana kalau anak kecil atau remaja berkelahi di luar desa pasti jika kalah lari menyelamatkan diri masuk ke desa minta dukungan. Di desanya banyak teman, kerabat maupun guru silatnya. Saya kira Gajah Mada juga menerapkan taktik itu,"ungkapnya. Sebuah situs kuburan Ibunda Gajah Mada, yaitu Nyai Andongsari juga menjadikan Viddy yakin bahwa patih kerajaan jaman Majapahit itu berasal dari Lamongan.

Kemudian juga ada situs kuburan yang sampai saat ini menjadi perdebatan dan kontroversial yang diyakini warga sekitar merupakan kuburan patih Gajah Mada. Namun, kuburan itu dalam posisi dan berkarakter kuburan islam. "Kuburannya menghadap ke arah persis sebagaimana kuburan orang Islam. Kalau misalnya hal ini benar maka wajar saja masa tua Gajah Mada tidak ditulis di babad-babad atau kitab kuno. Sengaja disisihkan atau dihapus dari sejarah karena Gajah Mada mungkin dianggap 'murtad' atau semacam itu," jelasnya.

Arkeolog sekaligus sejarawan Fakultas Sejarah Universitas Indonesia (UI) Agus Aris Munandar menyatakan secara arkeologis belum ditemukan data tentang asal muasal dan keberadaan pasti Gajah Mada. Bahkan beberapa temuan prasasti-prasasti yang menyinggung tentang cerita Gajah Mada belum dan tidak bisa digunakan untuk penelitian dan memastikan benang merah sejarah cikal bakal Gajah Mada itu sendiri. "Beberapa data soal keberadaan Gajah Mada yang belum digunakan.

Data Gajah Mada secara arkeologis tidak ada. Yang ada nanti jika digunakan menjadi tafsir di atas tafsir. Prasasti yang terabaikan itu diantaranya: Prasasti Gajah Mada di situs Candi Singosari (Tahun 1351 M), Prasasti Relief Mahameru (Pawitra) yang menjelaskan Mahameru sebagai titik asis mundi. Kemudian penemuan Candi Tikus di situs Trowulan yang gayanya mirip Candi Singosari. Mungkinkah Candi Tikus diperintah Gajah Mada untuk dibangun. "Candi Kepung 7 meter di muka tanah sangat dekat dengan Candi Tikus di Kepung Kediri.

Ada lagi Prasasti Hemadwalandit, Prasasti Bendodari (Tahun 1360 M),"tuturnya. Agus Aris menyatakan karena tidak ada bukti arkeologis yang ditemukan terkait keberadaan dan cikal bakal Gajah Mada dan saking menariknya tokoh yang satu ini, banyak sekali daerah yang sampai mengklaim secara lisan bahwa di daerah mereka merupakan asal muasal maupun tempat meninggalnya Gajah Mada. "Ada yang mengakui bahwa Gajah Mada dari Buton, Gajah Mada dari Wange-wange Bali.

Ada yang bahkan mengatakan bahwa Gajah Mada adalah keturunan pasukan Tor-Tor,"ungkap Agus Aris Munandar. Sampai saat ini, penelitian Arkeologi belum berhasil menemukan jati diri, sosok Gajah Mada yang seutuhnya. Sebab dari arkeologi sejarah, mempunya peringkat validitas data.

"Data primer, data sekunder dan data tertier. Berita- berita dari mulut ke mulut (folklor) itu, menurut Aris itu merupakan data tersier dan bersifat negatif. Data primer prasasti itu mutlak dan dibuat pada jamanya. Prasasti dengan angka tahun dihargai dengan angka tahun. Data pendukung: zaman, bergeser. Negarakertagama lebih falid dari Pararathon. Ada peringkat yang tidak bisa kami tabrak begitu saja. Silahkan multi tafsir nanti akan diperbaiki," kata Agus.

10 Film Luar Angkasa Terpopuler


Generasi terselubung- Luar angkasa atau angkasa luar atau antariksa (juga disebut sebagai angkasa), merujuk ke bagian yang relatif kosong dari Jagad Raya, di luar atmosfer dari benda “celestial”. Istilah luar angkasa digunakan untuk membedakannya dengan ruang udara dan lokasi “terrestrial”.
Karena atmosfer Bumi tidak memiliki batas yang jelas, namun terdiri dari lapisan yang secara bertahap semakin menipis dengan naiknya ketinggian, tidak ada batasan yang jelas antara atmosfer dan angkasa. Ketinggian 100 kilometer atau 62 mil ditetapkan oleh Federation Aeronautique Internationale merupakan definisi yang paling banyak diterima sebagai batasan antara atmosfer dan angkasa.

Dalam dunia perfilman sendiri ada banyak sekali film film yang mengambil tema ataupun setting luar angkasa dan dari sekian banyaknya film film bertema luar angkasa tersebut, berikut adalah 10 Film Terbaik Bertema Luar Angkasa versi ane. Check this out :

1. Avatar

Avatar adalah film fiksi ilmiah 3-D yang disutradarai oleh James Cameron. Film ini dirilis pada16 Desember 2009 di seluruh dunia oleh 20th Century Fox. Film ini berkisah mengenai konflik di dunia yang bernama Pandora, di saat manusia dan penduduk asli Pandora terlibat dalam perang. Film ini dirilis dalam format 2D dan 3D, dan juga akan dirilis di teater IMAX 3D. Avatar masuk nominasi Oscar termasuk Best Picture dan Best Director dan menang tiga kategori, Best Visual Effect, Best Cinematography, dan Best Art Director. Avatar menjadikan film paling terlaris sepanjang masa sebesar $2,782,206,970 dolar. Rencananya, Avatar akan dibuat Trilogi-nya setelah filmnya sukses besar.

Sinopsis :
Jake Sully (Sam Worthington), mantan angkatan laut Amerika Serikat yang terluka dan cacatakibat perang. Ia terpilih untuk berpartisipasi dalam program Avatar, yang memungkinkannya bisa berjalan kembali. Jake menuju ke Pandora, sebuah hutan nan subur yang penuh dengan berbagai macam makhluk hidup yang baik dan yang mengerikan. Pandora juga rumah bagisuku Na’vi, makhluk yang mirip manusia dengan kehidupan primitif serta memiliki kemampuan seperti manusia. Saat manusia mencoba memasuki Pandora untuk menambang mineral yang ada di sana, suku Na’vi memerintahkan para prajuritnya untuk melindungi negerinya dari ancaman.

Jake direkrut untuk menjadi bagian dari proyek ini. Karena manusia tidak dapat menghirupudara di negeri Pandora, maka mereka menciptakan makhluk yang mirip suku Na’vi yang mereka sebut sebagai Avatar. Di Pandora, dengan tubuh Avatar, Jake dapat berjalan kembali. Di hutan Pandora, Jake melihat banyak keindahan dan bahaya. Ia juga bertemu dengan wanitamuda Na’vi bernama Neytiri (Zoe SaldaƱa).

Seiring berjalannya waktu, Jake berbaur dengan suku Na’vi dan jatuh cinta kepada Neytiri. Pada akhirnya, Jake terjepit antara tujuannya dikirim oleh perusahaan tambang ke Pandora dan suku Na’vi, yang memaksanya untuk memihak pada satu pilihan yang akan menentukan nasib suku Na’vi dan manusia di Pandora.

2. Star Wars

Star Wars adalah film fiksi ilmiah Amerika Serikat yang disutradarai oleh George Lucas. Film ini terdiri dari enam film yang urutan perilisan setiap serinya tidak berurutan. Serial film ini bermula pada tahun 1977 dan sementara ini berakhir pada tahun 2005.

Daftar film Star Wars yang termasuk kanon utama :

- Star Wars Episode I: The Phantom Menace (1999)

- Star Wars Episode II: Attack of the Clones (2002)

- Star Wars Episode III: Revenge of the Sith (2005)

- Star Wars Episode IV: A New Hope (1977)

- Star Wars Episode V: The Empire Strikes Back (1980)

- Star Wars Episode VI: Return of the Jedi (1983)

Episode IV sampai VI pertama kali dirilis sekitar akhir tahun 1970-an dan awal 1980-an. Konon menurut George Lucas hal ini dilaksanakan karena saat itu belum tersedia teknologi untuk menggambarkan kemegahan Republik, sehingga ia memutuskan untuk memulai dari episode IV. Sedangkan episode I sampai III dibuat pada sekitar tahun 2000-an karena teknologinya sudah tersedia.

Tema utama dalam Star Wars adalah sebuah perjuangan semesta yang bersifat abadi antara kebajikan dan kejahatan. Tema ini digambarkan sebagai sebuah keseimbangan antara mereka yang menggunakan kekuatan utama yang disebut “The Force” secara jahat atau baik.

3. Armageddon

Armageddon bercerita tentang sebuah asteroid raksasa yang mengancam kehidupan di muka bumi karena diperkirakan meluncur dan akan berbenturan dengan bumi. Kemudian Pemerintah bersama sama dengan para ilmuwan NASA, dan Departemen Pertahanan, menyusun suatu rencana untuk menyelamatkan bumi. Mereka meminta bantuan Harry Stamper (Bruce Willis), ahli pengeboran minyak inti bumi. Harry merasa hal itu tidaklah mungkin dilakukan selama kurun waktu yang hanya dua minggu, dan dasarnya dia tidak begitu percaya dengan kemampuan orang lain. Sehingga Harry Stamper, memilih untuk pergi sendiri ke asteroid beserta kru pengeboran minyak yang ia miliki termasuk A.J.Frost, (Ben Afflect).

Akhirnya Harry Stemper beserta kru nya berangkat menggunakan pesawat luar angkasa menuju ke asteroid untuk melakukan penghancuran asteroid raksasa tersebut.

4. Star Trek

Film yang bertemakan fiksi ilmiah ini bercerita mengenai sebuah armada bintang bernama Starfleet sebagai perwakilan kehidupan manusia 200 tahun pada masa depan bersama-sama dengan United Federation of Planets yakni kumpulan spesies dari planet dan tata surya lain. Star Trek diciptakan oleh Gene Roddenberry dan merupakan salah satu franchise hiburan paling laris di dunia dan memiliki jutaan penggemar yang sering datang ke Star Trek Conventions(pertemuan para penggemar Star Trek).

Film ini juga meraih sukses di box office dan dilanjutkan dengan film-film berikutnya yang sampai sekarang (2009) sudah ada sebelas (termasuk film pertama).

5. Deep Impact

Kisah menegangkan ini dibintangi oleh pemenang Blockbuster Entertainment Awards 1999, kategori aktor dan aktris favorit yaitu Robert Duvall, Morgan Freeman dan Tea Lioni dan artis pendukung favorit Elijah Wood.

Film ini mengisahkan tentang ditemukannya satu komet yang bergerak mengarah ke bumi. NASA berusaha menghancurkan komet tersebut dengan mengirimkan satu tim astronot yang akan meledakkan komet tersebut. Sementara presiden (Morgan Freeman) mengumumkan untuk segera dibuat gua untuk mengamankan seratus juta orang dari kepunahan.

Pada hari dimana komet jatuh ke bumi, suasana berubah menjadi panik dan menegangkan. Semua orang berebut untuk menyelamatkan diri.

6. 2001: A Space Odyssey

Sebuah monolit muncul tiba-tiba di tengah manusia purba. Entah bagaimana, kehadiran monolit itu memberi ide penggunaan alat pertama : tulang yang digunakan sebagai alat pukul. Dengan alat itu, sebuah suku Cro-Magnon menang atas suku lain, menguasai sebuah mata air. Pada 2001, monolit serupa ditemukan di bulan. Monolit itu diperkirakan berusia 4 juta tahun, dan mengirim sinyal kuat ke Jupiter. Beberapa bulan kemudian, sebuah misi rahasia dikirim ke Jupiter. Pesawat dilengkapi komputer tercanggih, sebuah “otak” Kecerdasan Buatan (Artificial Inteligent), bernama HAL 9000. Komputer itu tumbuh seolah memiliki kesadaran tersendiri, dan memberontak, membunuh secara terencana para awak, kecuali seorang: Dave. Setelah Dave berhasil memutus kesadaran HAL, ia menemukan misi rahasia Jupiter itu. Ia terlontar ke sebuah wormhole. Ruang dan waktu pun terlipat bagi Dave.

7. Aliens

Setelah rentang waktu sekitar tujuh tahun dari film pertamanya Alien (1979), maka pihak studio Fox pun akhirnya berkesempatan melanjutkan kisah petualangan Ellen Ripley yang bersetting di luar angkasa ini mengingat film pertamanya meraih kesuksesan yang luar biasa. Jika film pertama ditangani oleh Ridley Scott, maka kini tongkat estafet diberikan pada James Cameron, sutradara yang baru saja angkat nama melalui film garapannya yang sukses; The Terminator (1984).

Film yang saat ini masuk dalam urutan ke-58 di IMDB Top 250 ini melanjutkan akhir cerita yang ada di penghujung Alien (1979). Setelah dirinya berhasil meledakkan kapal Nostromo, Ripley (Sigourney Weaver) menjadi satu-satunya awak yang selamat dari peristiwa mengerikan yang menghabisi seluruh awaknya tersebut.

8. Sunshine

Diceritakan tahun 2057, saat bumi kita sudah diselimuti salju, matahari sekarat dan manusia manghadapi kepunahan dan hanya bisa berharap pada delapan orang ilmuan yang diberikan misi membawa sinar matahari kembali ke bumi dengan menggunakan senjata nuklir. Berangkat ke luar angkasa dengan pesawat Icarus II selama bertahun-tahun.

Selama perjalanan menuntaskan misi, banyak halangan dan kejutan yang siap menyambut mereka. Lengkap dari kesalahan teknis, sifat egois, kontak radio dengan Icarus I yang sudah mengudara bertahun-tahun yang lalu sampai yang sudah biasa, matinya personel Icarus II. Tidak ada kemenangan tanpa pengorbanan. Yang kali ini mereka pertaruhkan bukan hanya nyawa mereka sendiri, namun semua manusia dan biosfer yang terdapat di planet bernama bumi.

9. Apollo 13

Apollo 13 adalah film drama Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 1995 dan disutradarai Ron Howard. Skenario dibuat oleh William Broyles Jr. dan Al Reinert yang menggambarkan kejadian dramatis Apollo 13 pada tahun 1970 yang diadaptasi dari buku Lost Moon oleh Jim Lovell danJeffrey Kluger. Film ini dibintangi Tom Hanks, Kevin Bacon, Bill Paxton, Gary Sinise, Kathleen Quinlan dan Ed Harris.


10. Wall-E

WALL•E adalah sebuah film animasi yang diproduksi oleh Pixar Animation Studios dan dirilis oleh Walt Disney Pictures. Tokoh utama dalam film ini adalah sebuah robot yang bernamaWALL•E.

Pada awal abad ke-22, sebuah perusahaan “raksasa” Buy N Large (BnL) menguasai perekonomian di Bumi, termasuk pemerintahan. Akibat dipenuhi sampah yang tidak didaur-ulang, maka Bumi menjadi sangat tercemar oleh sampah-sampah elektronik, sehingga kelangsungan hidup manusia menjadi terancam. Untuk mencegah kepunahan manusia, Shelby Forthright (Fred Willard) selaku CEO Buy N Large, melakukan pengungsian massal dari Bumi selama lima tahun di atas armada kapal luar angkasa eksekutif bernama axiom yang menyediakan setiap keperluan manusia, dan dilengkapi dengan robot-robot yang semuanya berjalan secara otomatis untuk melayani kebutuhan manusia.

Ratusan-ribu unit robot penghancur sampah yang dinamai dengan WALL•E ditinggalkan di Bumi untuk membersihkan Bumi. Robot-robot tersebut diprogram untuk memadatkan dan menumpuk sampah-sampah elektronik yang telah memenuhi seluruh daratan di Bumi, agar memudahkan untuk peleburan. Tumpukan sampah-sampah elektronik telah dipadatkan dan dikumpulkan oleh robot-robot WALL•E, tumpukan sampah tersebut telah setinggi gedung pencakar langit. Namun, proyek ini dibatalkan karena Forthright memperkirakan bahwa pada tahun 2110 Bumi sudah terlalu tercemar dan sudah tidak memungkinkan untuk dihuni oleh manusia. Pada tahun 2815, kira-kira 700 tahun kemudian, hanya satu WALL•E yang masih berfungsi.

Ciri-Ciri Orang Pecandu Seks Berat


Generasi terselubung- Kadang sulit menilai seks sendiri. Tapi, menurut pakar-pakarnya di Inggris, ada ciri-ciri kecanduan seks yang mencakup beberapa aktivitas di dalamnya yang di luar kewajaran.

Kecanduan seks berkaitan dengan hasrat seks yang terlampau besar atau di luar batas kewajaran. Pecandu seks biasanya tak bisa mengendalikan diri dari keinginan untuk bercinta.


Dilansir palingseru, Pecandu seks kerap melakukan masturbasi atau cepat berpengaruh saat menonton film-film blue atau porno. Bahkan mereka cepat terangsang bila melihat lawan jenis berpakaian seksi. Kondisi semacam itu bisa memicu bahaya seperti melakukan pemerkosaan.

Nah, seperti dikutip dari Cosmopolitan, berikut fakta seputar kecanduan seks yang diungkapkan seorang pakar seks Jasmine Leigh :

Mencari pengalaman seks lain secara eksplisit

Jika tak pernah puas saat bercinta dengan pasangan dan berkeingian berhubungan seks dengan yang lain juga, ini tanda kecanduan seks. Mungkin pelampiasan seks yang lebih menggairahkan diimpikan seorang pecandu seks yang bisa memicu bahaya karena terus membutuhkan rangsangan berbeda untuk mendapatkan kepuasan seks.

Perasaan negatif pada kelakuan

Jika punya perasaan negatif yang cukup kuat terhadap kelakuan sendiri, berarti sudah waktunya untuk mencari bantuan. Semua orang punya prinsip sendiri dalam hidupnya, tetapi terkadang kita kehilangan itu dan jatuh dalam jurang keputusasaan. Merasa ingin bunuh diri, bersalah, sangat menyesal atau malu dapat menghancurkan pendirian Anda dan bisa memicu ke arah penyangkalan.

Kecanduan seks sama dengan kecanduan lainnya. Selalu bercirikan kehidupan seseorang yang tidak terkontrol sebagai efek dari kecanduan. Ketika melakukan sesuatu karena terpaksa melakukannya, berarti telah menciptakan pola kelakuan buruk yang bisa menghancurkan kehidupan sendiri.

Terlampau sering mencari materi seks

Terlampau sering mencari hal-hal berhubungan dengan seks bisa menjadi masalah karena akan membuat hidup menjadi begitu sempit. Ketika terus-menerus mencari media yang berhubungan dengan seks, ini mungkin tanda kecanduan seks.

Pecandu seks tak cuma cepat terangsang bila melihat film, foto atau membaca artikel porno, tapi juga selalu mencari materi yang berkaitan dengan ini.

Kehidupan ganda

Apakah Anda sering selingkuh atau sudah biasa menghianati pacar atau istri? Apakah merahasiakan kehidupan seks kepada orang terdekat? Menjalani kehidupan ganda untuk mendapatkan keuntungan seksual?

Ini tanda-tanda kecanduaan seks. Selingkuh bisa jadi hal umum yang kerap dilakukan baik pria maupun wanita. Tapi keharusan untuk melakukan itu dalam diri, akan menjadi suatu kelainan. Merahasiakan kehidupan seks juga bisa berarti masalah.